Selasa, 05 Juli 2011

Garuda Pancasila



Garuda Pancasila merupakan lambang Negara Indonesia  yakni sublimasi gambar burung garuda menengok kekanan dengan sayap terbentang dan kedua cakarnya mencengkram pita yang bertuliskan “Bhinneka Tunggal Ika”. Pada leher nya tergantung perisai segi 5 yang menutupi badan dengan lima bidang yang memuat lambang pancasila.

Arti lambang:
1.    -  Bintang emas ditengah perisai melambangkan sila I, Ketuhanan Yang Maha Esa
2.    -  Gambar rantai melambangkan sila II
3.    -  Gamba pohon beringin melambangkan sila III
4.   -   Gambar kepala Banteng melambangkan sila IV
5.    -  Gambar padi dan kapas melambangkan sila V
6.   -   Ditengah perisai ada garis pemisah bidang yang ditebalkan. Garis itu melambangkan wilayah RI yang dilintasi garis Khatulistiwa/equator
7.      Jumlah bulu:
a.     Pada masing-masing sayap                        : 17
b.     Pada ekor                                                          : 8
c.     Pada badan bawah perisai                        : 19
d.     Pada leher                                                         : 45


Semuanya melambangkan hari proklamasi RI tanggal 17 Agusrus 1945
8.      Dalam pita yang dicengkram bertulskan Bhinneka Tunggal Ika diambil dari buku  Sutasoma karya Empu Tantular yang berarti: beraneka ragam tetapi tetap satu jua.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar